Pada postingan kali ini, saya akan membahas sedikit tentang CorelDraw X3.
CorelDraw ada banyak versinya, namun yang akan saya bahas adalah CorelDraw X3.
CorelDraw adalah sebuah aplikasi untuk desain grafis seperti membuat logo dll.
Untuk masuk ke aplikasi CorelDraw, lakukan langkah-langkah berikut :
1. Klik Start Button
2. Klik All Programs, pilih Editores de Imagens, lalu pilih CorelDraw X3
Maka akan tampil lembar kerja seperti dibawah ini :
Pada lembar kerja CorelDraw X3 diantaranya terdapat Title bar, Menu Bar, Standard Toolbar, Property Bar, Toolbox, Printable Area, Ruler, Color Pallete dan Status Bar.
1. Title Bar
Title Bar menunjukan nama file yang sedang kita buka.
2. Menu Bar
Menu Bar adalah daftar menu-menu yang terdapat di CorelDraw yaitu menu File, Edit, View, Layout, Arrange, Effects, Bitmaps, Text, Tools, Window dan juga Help.
3. Standard Toolbar
Standard Toolbar berisi icon-icon perintah seperti New, Open, Save, Print, Cut, Copy, Paste, Undo, Redo, dll.
4. Property Bar
Property Bar berisi perintah tool yang sedang aktif seperti Paper Type/Size, Paper Width Height, Potrait, Lanscape, dll.
5. Toolbox
Toolbox menyimpan berbagai perintah seperti Pick Tool, Shape Tool, Crop Tool, Zoom Tool, dll.
6. Printable Area
Printable Area yaitu tempat design dicetak.
7. Ruler
Ruler merupakan mistar untuk membantu kita mendesign.
8. Color Pallete
Color Pallete memudahkan kita untuk memilih beraneka warna.
9. Status Bar
Status Bar menunjukan operasi yang sedang kita lakukan.
Cara keluar dari CorelDraw X3 dapat dilakukan dengan berbagai cara diantaranya:
1. Klik menu File, klik Exit.
2. Klik menu File, klik Close All atau Close.
3. Atau bisa juga dengan langsung mengklik tombol Close pada title bar.
Nah, sekian dulu postingan kali ini tentang Mengenal CorelDraw X3. Semoga bermanfaat ya....
by :
FitrianiNs
Selasa, 04 Oktober 2011
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar